Bersama dengan Hivos dan IIED, Climate Tracker dengan bangga meluncurkan program media fellowship untuk mendanai para jurnalis dari Indonesia dalam membuat liputan mendalam bertemakan isu pangan yang berkelanjutan!
Kami mencari jurnalis muda Indonesia yang tertarik untuk menulis artikel menarik tentang proses produksi makanan dan akses terhadap pangan yang berkelanjutan di tingkat nasional.
Program ini akan menjadi ajang berharga bagi para jurnalis dalam mendapatkan pelatihan jurnalisme ekslusif selama 4 minggu dari Climate Tracker. Pelatihan ini akan menjadi bekal penting untuk dapat meliput dengan baik dan membuat laporan mendalam penting.
Melalui kemitraan dengan Hivos dan IIED, kami mencari wartawan Indonesia yang berbakat untuk bergabung dalam kesempatan ini sekaligus mendapatkan pelatihan, serta menerima pendanaan untuk meliput isu pangan dalam negeri.
Peserta yang terpilih akan menerima dana hibah untuk liputan mendalam isu pangan di dalam negeri – yang turut dibimbing oleh seorang mentor dari tim Climate Tracker!
Sebagai peserta fellowship, anda diwajibkan untuk hadir dan berpartisipasi penuh dalam pelatihan jurnalisme berdurasi 4 minggu, termasuk mengerjakan semua tugas yang diberikan dalam materi pelatihan tersebut.
Setelah Anda menyelesaikan pelatihan yang disediakan, Anda akan diminta untuk mengusulkan ide artikel yang konstruktif serta rencana kerja untuk meliput isu pangan di negara Anda. Climate Tracker akan selalu mendampingi Anda selama proses ini. Setelah usul dan rencana kerja Anda disetujui, Anda akan memasuki periode fellowship selama 8 minggu. Dalam periode ini Anda akan menerima dana hibah dan diwajibkan untuk melakukan liputan dan menulis artikel Anda. Anda akan diminta untuk melaporkan progress artikel yang Anda buat setiap minggunya kepada tim Climate Tracker yang menjadi mentor Anda.
Sebagai peserta fellowship, Anda juga diharapkan untuk aktif bersosialisasi dengan peserta lain dari program ini melalui portal komunikasi Slack, dimana tim dan komunitas Climate Tracker banyak berbagi informasi dan berita-berita yang bermanfaat.
Caranya sangat mudah. Anda hanya perlu:
Mendaftarkan diri anda pada situs act.climatetracker.org untuk ikut bergabung dalam kompetisi ini
- Kirimkan material berikut ini:
- CV anda (unggah ke online drive apa saja dan bagikan tautannya)
- Portofolio tulisan yang pernah anda buat sebelumnya (diutamakan tulisan yang terkait dengan tema pangan berkelanjutan dan pertanian)
- Usulan ide untuk artikel bertemakan pangan di negara Anda
Ide artikel tentang pangan yang akan anda usulkan dapat berfokus pada tantangan utama dan/atau inovasi/solusi pada salah satu dari tema berikut:
- Keamanan pangan dan gizi dalam konteks COVID-19
- Keterhubungan dari Perubahan Iklim dan dampaknya terhadap Pertanian
- Pertanian dan jejak lingkungannya
- 15 Juni – 3 Juli: Pembukaan pendaftaran untuk para calon peserta. Pastikan untuk melengkapi semua persyaratan pendaftaran sebelum 3 Juli 2020
- 6 Juli: Pengumuman peserta yang terpilih.
- 10 Juli – 7 Agustus: pelatihan jurnalisme secara daring selama 4 minggu
- 10 Agustus – 5 Oktober: periode pembuatan laporan fellowship selama 8 minggu
Tulisan yang seperti apa yang bisa saya kirim sebagai portofolio pekerjaan?
Portofolio tulisan terdahulu Anda harus merupakan karya tulis (diutamakan tulisan terkait dengan tema kompetisi) yang diterbitkan pada media lokal, nasional atau internasional. Namun, kami tidak akan menilai entitas blog milik sendiri sebagai portofolio tulisan anda.
Apakah harus publikasi tertulis?
Tidak! Selama Anda mengirimkan kami tautan atau beberapa bukti pekerjaan Anda di media untuk yang membahas tema pangan yang berkelanjutan dan tantangan yang dihadapi dalam produksi makanan, kami akan menerimanya. Kami menerima materi seperti klip radio, PDF jurnalisme cetak, tautan podcast, dan cuplikan TV dengan senang hati.
Saya tidak memiliki banyak pengalaman dalam jurnalisme, dapatkah Anda membantu saya?
Tentu saja! Kami senang membantu orang yang bersemangat dalam mengasah keterampilan menulis dan pengetahuan jurnalisme yang dimiliki. Anda dapat membaca-baca modul jurnalisme yang kami miliki di situs web kami di disini. Anda juga dapat menghubungi kami melalui Lina@climatetracker.org